Warga Binaan dan Pegawai Rutan Kelas 2B Kotamobagu Jalani Swab Test
BERANDAKOTA—Usai melakukan Swab Tes kepada sejumlah ASN dan THL di Lingkungan Pemerintahan Kotamobagu, Kali ini test swab dilaksanakan di Rutan Kelas 2B Kotamobagu bagi 130 warga binaan. Selain itu petugas juga menjalani Swab Tes, Rabu (16/9).
“Kegiatan ini merupakan kerja sama antara Rutan dengan Dinas Kesehatan Kotamobagu,” jelas Kepala Rutan Kelas 2B Kotamobagu, melalui Kepala Sub Pelayanan Tahanan, Busen.
Lanjut Busen, Test Swab tersebut merupakan upaya pencegahan persebaran dan penularan virusCovid-19 di lingkungan Rutan Kotamobagu. Sehingga lanjut Busen, tidak hanya warga binaan, sejumlah pegawai petugas Rutan juga menjalani swab tes.
“Tingga menunggu hasilnya dari Dinas Kesehatan Kotamobagu,” ujar Busen.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan, dr Tanty Korompot saat dihubungi mengatakan.
“Kami sudah melakukan Swab Test di Rutan Kotamobagu. Semua penghuni rutan akan dilakukan Test Swab, baik tahanan maupun statusnya sudah Narapidana,” kata Kepala Dinkes Kotamobagu, dr. Tanty Korompot. (esgeem)
.