Bupati Boltim Hadiri Festival Budaya Jawa Di Purworejo

0 235

BERANDAKOTA – Bupati Kabupaten Bolaang mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto (SSM) menghadiri pergelaran Festival Budaya Jawa (Java Culture Fest). Minggu 19 Juni 2022, di Laparangan Arjuna Purworejo, Kecamatan Modayag.

Diketahui Kegiatan Java Culture Fest tersebut diramu dalam bentuk Bersih Desa atau dalam bahasa jawa gemah ripah loh jinawi, wilu jeng bersih desa.

Dimana bersih desa. merupakan kebiasaan runtin masyarakat jawa ketika habis panen hasil bumi selama satu tahun, dimana orang-orang suku jawa akan mengadakan syukuran berupa membagikan hasil panen mereka untuk mensyukri nikmat dari sang pencipta.

Dari kebiasaan itulah, sehingga masyarakat desa purworejo serta liberia mengadakan festival budaya jawa yang digelar secara meriah.

Disamping itu, Kegiatan tersebut diwarnai dengan berbagai macam pergelaran diantaranya, Karnaval, Kirab Budaya, Festival Kuliner Lawas, Campursari dan Komploan serta Panggung Seni Budaya.

Bupati SSM dalam sambutannya mengatakanbahwa kabupaten Boltim merupakan cerminan dari Indonesia, dimana terdapat berbagai macam suku, agama dan ras.

“Budaya menyatukan kita, oleh karena itu kami pemerintah daerah sangat mendukung terselengaranya kegiatan java culture fest kali ini,” kata SSM.

Lanjut SSM, dirinya akan membuat boltim terkenal bukan hanya dari sisi wisata alamnya, namun dia bertekad akan memperkenalkan boltim hingga sisi budayanya yang beragam.

“Setelah festival budaya jawa ini, kami juga akan merencanakan membuat festival kabela dari suku mongondow, itu akan digelar pada saat peringatan HUT Boltim ke 14 tahun, “ ujar Bupati. (Advertorial) 

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.