Solid, Ribuan kader PDIP kawal NK-STA mendaftar di KPU Kotamobagu

0 29

BERANDAKOTA – Tahapan Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Kotamobagu telah mencapai masa akhir pendaftaran Dibuka oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotamobagu dari tanggal 27 hingga 29 Agustus 2024, pendaftaran ini ditutup dengan kehadiran pasangan Nayodo Koerniawan (NK) dan Sri Tanti Angkata (STA) sebagai pasangan calon terakhir.

Pasangan NK-STA merupakan pendaftar terakhir yang diusung oleh koalisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Hanura, dan Partai Demokrat. Momen pendaftaran pasangan ini menjadi ajang konsolidasi dan menunjukkan kesolidan DPC PDIP Kotamobagu sebagai partai yang meraih kemenangan di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.

Dipimpin oleh Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPC PDIP Kotamobagu, Adrianus Mokoginta, seluruh jajaran pengurus, kader, dan simpatisan PDIP turun ke jalan, memerahkan Kota Kotamobagu dengan semangat yang berkobar. Kehadiran mereka juga sekaligus membantah rumor yang menyebutkan adanya keretakan di internal DPC PDIP Kotamobagu.

Ribuan anggota PDIP, mulai dari struktur partai, organisasi sayap, fungsionaris, kader, hingga simpatisan, beramai-ramai mengantarkan pasangan NK-STA ke KPU Kotamobagu. Dalam kesempatan tersebut, Adrianus Mokoginta menegaskan bahwa PDIP Kotamobagu siap berada di garis terdepan untuk memenangkan pasangan yang mereka usung.

“Pasangan calon yang kami usung, NK-STA, mungkin mendaftar paling akhir, tapi kami yakin dan percaya, dalam Pilwako ini, pasangan NK-STA akan keluar sebagai pemenang,” ujar Adrianus dengan penuh keyakinan.

Saat pendaftaran di KPU Kotamobagu, pasangan NK-STA didampingi oleh seluruh jajaran pengurus DPC PDIP Kotamobagu hingga ke tingkat ranting.

Para calon legislatif terpilih tahun 2024 dari PDIP juga turut hadir, dipimpin langsung oleh Plt Ketua DPC PDIP Kotamobagu, Adrianus Mokoginta. ***

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.