Gubernur Sulut Janjikan Rp35 Miliar untuk Renovasi Gelora Ambang Kotamobagu
Kotamobagu, Berandakota – Angin segar datang dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara untuk geliat olahraga di Kota Kotamobagu. Gubernur Sulut, Yulius Selvanus Kereh (YSK), menyatakan kesiapannya mengucurkan dana sebesar Rp35 miliar untuk merenovasi Stadion Gelora Ambang. Janji tersebut disampaikan YSK kepada Wali Kota Kotamobagu, dr. Wenny Gaib, dalam kunjungannya di Kota Kotamobagu, Kamis (14/3/2025).
Kedatangan gubernur yang didampingi Ketua Badan Nasional Pertolongan dan Pencarian (Basarnas) Sulawesi Utara ini, bertujuan mempererat koordinasi terkait peningkatan kesiapsiagaan serta respons cepat terhadap kondisi darurat dan bencana di wilayah Kotamobagu. Namun, perhatian YSK langsung tertuju pada Stadion Gelora Ambang yang terbentang seluas 14 hektare, meski kondisinya memprihatinkan.
“Stadion ini cukup luas, dan sangat layak untuk kita bangun menjadi stadion yang lebih bagus lagi, baik lapangan sepak bolanya maupun arena lainnya,” ujar YSK usai meninjau beberapa area di stadion tersebut.
Tak hanya berkomentar, Gubernur YSK dengan tegas menyatakan komitmennya untuk memperbaiki stadion tersebut. “Ini baru langkah awal dan saya siap membantu Rp35 miliar untuk merenovasi stadion ini,” tegasnya.
Di sisi lain, Wali Kota Wenny Gaib menyambut baik komitmen dari Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut. Dirinya mengaku bersyukur atas kepedulian yang diberikan pemerintah provinsi dalam memperbaiki sarana olahraga di Kotamobagu.
“Atas nama masyarakat dan pemerintah daerah, kami mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya atas kepedulian Pak Gubernur Sulut, YSK, kepada Kota Kotamobagu,” ucap Wenny Gaib.
Wali Kota juga menegaskan bahwa pihaknya akan menjaga dan melestarikan setiap pembangunan yang dilakukan di daerah ini demi kesejahteraan masyarakat Kotamobagu.
Janji gubernur ini memberi harapan baru bagi dunia olahraga Kotamobagu. Kini, masyarakat menunggu langkah nyata dari komitmen tersebut untuk mengubah wajah Gelora Ambang menjadi lebih baik dan representatif. (*)