Pj Bupati Bolmong Membuka Resmi Sidang Badan Pengurus Lengkap II KGMPI Tahun 2023

0 161

BERANDAKOTAPj Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Ir Limi Mokodompit, membuka resmi kegiatan Sidang Badan Pengurus Lengkap II KGMPI (Kerukunan Gereja Masehi Protestan Indonesia tahun 2023 Se Kecamatan Sangtombolang Kabupaten Bolaang Mongondow, di Desa Bolangat Timur, Kamis (26/10) 

Dalam sambutanya Limi mengatakan bahwa sidang Badan Pengurus Lengkap II KGMPI tahun 2023 akan memberi mutivasi terutama bagi pengurus untuk meningkatkan peran terutama dalam pelayanan gereja.

Menurut Limi, dengan adanya sidang ini akan memperkuat sinergi antara Kerukunan Gereja Masehi Protestan Indonesia lebih khusus di Bolaang Mongondow, serta juga akan selalu menjaga hubungan harmonis dengan Pemerintah Daerah.

Limi pun berharap gereja-gereja di Indonesia akan bekerja lebih erat bersama dengan umat beragama lain guna mengatasi masalah dihadapi masyarakat.

“Mengingatkan juga betapa pentingnya meningkatkan nilai-nilai spiritual dan wawasan jemaat guna menghadapi pengaruh negatif di sekitar kehidupan,” ujar Limi.

“Harapannya sidang ini akan menghasilkan program kerja yang baik dan pasti juga sejalan atas apa menjadi program pemerintah daerah,” kata Limi.

Mengapa demikian kata Limi, karena KGMPI adalah mitra kerja pemerintah, terutama hubungan silaturahmi antar umat beragama selalu dijaga,serta tidak lupa menciptakan kehidupan yang harmonis, tentram, dan damai.

Pada kesempatan itu, Limi juga memberikan sumbangan senilai Rp 20 juta untuk mendukung terlaksana dan suksenya kegiatan KGMPI yang digelar di Desa Bolaang Timut Kecamatan Sangtombolang.

(Advertorial)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.