Paslon NK-STA Luncurkan Program Bank Tani untuk Sejahterakan Petani Kota Kotamobagu
BERANDAKOTA – Pasangan Calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Kotamobagu, Nayodo Koerniawan dan Sri Tanti Angkara (NK-STA), merilis program unggulan mereka, yaitu Bank Tani. Program ini tertuang dalam visi dan misi NK-STA, bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan para petani di wilayah Kotamobagu. Langkah ini sekaligus menjadi prioritas utama bagi Paslon nomor urut tiga yang didukung oleh PDI Perjuangan, Hanura, dan Demokrat.
Bank Tani, yang difokuskan pada kebutuhan para petani, mendapat sambutan positif dari masyarakat. Sabir Manangin, warga Kotamobagu Utara, mengungkapkan bahwa program ini mampu menjawab kebutuhan petani lokal. “Selama ini kami hanya menjual hasil tani secara tradisional di pasar. Dengan adanya Bank Tani, kami merasa lebih terjamin,” kata Sabir.
Sri Tanti Angkara, calon Wakil Walikota, menjelaskan bahwa konsep Bank Tani merupakan komitmen NK-STA dalam membantu para petani. Program ini tidak hanya memudahkan akses petani terhadap pupuk, tetapi juga memfasilitasi bantuan modal usaha serta jaminan atas gagal panen.
“Bank Tani memastikan pengadaan bibit dan pupuk tepat waktu dengan harga yang terjangkau, akses modal usaha, serta memberikan ganti rugi bagi petani yang mengalami gagal panen akibat hama atau bencana,” ucap Sri Tanti.
Ia pun menambahkan bahwa Bank Tani akan menyediakan kartu tani yang multifungsi.
“Kartu ini bisa digunakan untuk pembelian pupuk, transaksi ATM, hingga akses Kredit Usaha Rakyat (KUR)”ujarnya. ***