Kotamobagu Ketambahan 13 Kasus Positif Covid-19
BERANDAKOTA – Satuan Gugus Tugas Covid-19 Kota Kotamobagu kembali memberikan update harian terkait kondisi Epidemiologi Covid-19 di Kotamobagu. Pasien positif Covid-19 kembali bertambah 13 kasus.
Hal ini disampaikan juru bicara Satgas Covid-19 Kotamobagu, dr. Tanty Korompot, bahwa tercatat ada 13 kasus baru di Kotamobagu. Ke-13 kasus tersebut berdasarkan hasil swab test follow-up.
Berdasarkan rilis update perkembangan Covid-19 dari Satgas Covid-19 Kotamobagu, Kamis (3/12).
“Daftar 13 pasien baru tersebut masing-masing nomor kasus 167 perempuaan (30 tahun) warga Tumobui,168 laki-laki (45 tahun) warga Kotamobagu,169 perempuan (62 tahun) warga Kotamobagu, 170 perempuan (28 tahun) warga Mogolaing,
171 perempuan (5 tahun) warga Kotamobagu, 172 perempuan (42 tahun) warga Gogagoman,
173 laki-laki (67 tahun) warga Kotamobagu, 174 perempuan (36 tahun) warga Gogagoman, 175 perempuan (37 tahun) warga Motoboi Kecil, 176 perempuan (33 tahun) warga Motoboi Kecil, 177 laki-laki (29 tahun) warga Sia’, 178 perempuan (41 tahun) warga Pontodon Timur, dan 179 perempuan (28) warga Pontodon Timur,” katanya.
Dengan adanya ketambahan kasus baru ini, maka akumulasi kasus konfirmasi positif Covid-19 di Kotamobagu total menjadi 179 orang.
“Kasus sembuh/bebas isolasi 124 orang, kasus meninggal 8 orang serta kasus aktif 47 orang. Masing-masing 2 orang tengah dalam perawatan di RSUD Kandouw Manado, 1 orang perawatan RSUD Kotamobagu dan 44 diantaranya menjalani isolasi mandiri,” ujarnya.
Ia pun mengajak masyarakat Kota Kotamobagu agar lebih disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan sebagai langkah pencegahan dan pengendalian Covid-19.
“Mari kita patuhi protokol kesehatan dengan menjalankan 3M: mencuci tangan, memakai masker serta menjaga jarak dan menghindari kerumunan, agar penyebaran virus di daerah kita bisa terkendali bahkan berakhir,” katanya. (Cea)